Taugitu.com - Akun Google Adsense Non Hosted, adalah akun Google Adsense yang diperoleh dengan cara mendaftarkan sebuah blog/website atau situs yang memiliki domain khusus, semisal .com, .net, .id, .co.id dan lain-lain. Apa perbedaan akun hosted dan akun non hosted ? Akun hosted adalah akun google adsense yang dapat diperoleh dengan mengirimkan pendaftaran ke pihak google adsense dengan syarat telah memiliki blog gratis yaitu blogspot dan semacamnya atau paling tidak telah memiliki akun youtube dan mengupload video original, kemudian melakukan monitize video tersebut agar muncul iklan pada video kita, sedangkan akun Google Adsense Non Hosted dapat diperoleh dengan mendaftarkan blog/situs kita yang memiliki domain tertentu seperti yang telah saya sebutkan diatas, kita bisa menggunakan blog gratisan semacam blogspot dan membeli domain sendiri, semisal kita memiliki blog yang beralamat di portal-alamat.blogspot.co.id kemudian kita bisa membeli domain ke para penyedia jasa domain dan merubah alamat url blog kita menjadi portal-alamat.com atau sesuai yang kita kehendaki, namun terkadang kita juga dapat mendapatkan domain tersebut secara gratis tanpa harus mengeluarkan kocek dari kantong, bagi yang sudah memiliki akun adsense hosted dapat melakukan upgrade menjadi akun non hosted melalui menu setting/pengaturan dan memasukkan alamat url situs kita.
Kenapa publisher/pengiklan sangat menginginkan akun Adsense non hosted jika dibandingkan akun Adsense hosted ? Singkatnya script iklan pada akun Adsense Non Hosted dapat dipasang pada 500 situs, baik situs dengan hosting dan domain berbayar, maupun situs gratisan, sedangkan script iklan akun Adsense Hosted hanya dapat dipasang di 500 situs gratisan, dengan kata lain iklan hanya dapat muncul di situs gratisan dan tidak bisa muncul di situs dengan domain berbayar. Perbedaan yang sangat besar yaitu terkait dengan besarnya jumlah pembagian penghasilan, publisher dengan akun Adsense non hosted akan mendapatkan pembagian lebih besar dari google jika dibandingkan dengan yang diberikan google adsense bagi publisher dengan akun hosted, secara detail saya kurang tahu persisnya, namun seingat saya untuk akun hosted, mendapatkan 35 bagian, sedangkan google sebesar 65 bagian dari total keseluruhan iklan.
Jika anda berminat menjadi seorang publisher, ada baiknya mempelajari terlebih dahulu kiat-kiat atau tips agar dapat diterima oleh Google Adsense, intinya google lebih cenderung menerima situs yang memiliki konten yang original, kaya akan kata, menggunakan bahasa yang baku, konten dilengkapi dengan gambar dan video, dilengkapi juga dengan menu/navigasi yang jelas, serta telah memiliki beberapa artikel dan tentunya situs telah terindeks oleh mesin pencari / search engine. Anda bisa membaca berbagai artikel lain dalam situs ini tentang Google Adsense.
Pengalaman saya diterima sebagai publisher Google Adsense dan memiliki akun Non Hosted tidaklah gampang, mungkin karena saya minim akan ilmu adsense dan hanya belajar sendiri, saya sudah berkali kali mendaftar dan berganti email namun puluhan kali ditolak, namun pada akhirnya sayapun memiliki akun Non Hosted.. (Seneng banget..). Saya melakukan perubahan pada konten yang saya miliki, semua artikel dan gambar yang bukan asli hasil karya saya, langsung saya ganti dan sebagian saya hapus. Saya juga memasang beberapa menu navigasi seperti halaman kontak, privacy policy, about dan disclaimer. Saya juga memasang beberapa widget seperti popular post dan kategori/label. Selain itu saya juga rajin menghapus url atau link yang rusak melalui google webmaster, kemudian selalu melakukan submit url situs agar seluruh konten terindeks oleh mesin pencari, masih banyak hal-hal lain yang saya lakukan, intinya seringlah mencari info dan bertanya pada para publisher senior dengan bergabung melalui media sosial, alhamdulillah saya sudah pernah merasakan hasil dari google adsense dan saat ini sayapun sedang menunggu pembayaran dari google untuk kedua kalinya.
Silahkan tinggalkan komentar anda, ceritakan pula pengalaman anda mendaftar google adsense, dan semoga tulisan saya dan komentar anda memberikan manfaat untuk para pembaca.
Pengalaman Mendaftar Google Adsense Non Hosted
Reviewed by Admin
on
February 02, 2017
Rating:
No comments:
Terima kasih telah membaca hingga akhir.
Dan silahkan meninggalkan coretan pada kolom komentar !!
Mohon maaf jika terlambat membalas komentar.