Resep Kue Kastengel Keju yang Lembut

Taugitu.com, Kaastengel merupakan kue kering yang terbuat dari tepung terigu dan bahan lainnya yang proses pembuataannya dengan cara dioven, kue ini banyak disajikan masyarakat pada perayaan hari raya Idul Fitri maupun hari besar lainnya.

Ibu-Ibu bisa membuat sendiri kue kaastengel di rumah, karena sebenarnya tidaklah terlalu sulit membuatnya dan bahan-bahannya pun mudah kita dapatkan di pasar tradisonal maupun  pasar moderen, berikut ini adalah resep membuat Kue Kaastengel Keju, yang dapat anda praktekan di rumah.

Resep Kue Kaastengel Keju

Bahan-Bahan

  • 500 Gram Mentega
  • 600 gram tepung terigu
  • 200 gram keju cedar parut untuk taburan
  • 200 gram keju edam parut
  • 2 butir putih telur
  • 5 butir kuning telur untuk olesan
  • Margarin secukupnya untuk olesan

Cara Membuat

  1. Kocok putih telur dengan mentega hingga bercampur, mengembang dan berwarna putih
  2. Kemudian tambahkan keju edam dna kocok hingga bercampur
  3. Masukkan tepung terigu, aduk hingga bercampur merata menjadi adonan
  4. Adonan yang sudah jadi kemudian digiling kira-kira tebalnya 0.5 cm, jika tidak memiliki gilingan, gunakan botol kaca dengan alas nampan alumunium atau nampan plastik.
  5. Cetak adonan yangbtelah pipih menggunakan cetakan berbetuk persegi panjang atau bulan sabit, kira-kira sebesar jari kelingking.
  6. Letakkan diatas loyang alumunium datar yang telah diolesi dengan margarin
  7. Olesi adonan yang telah dicetak dengan kuning telur.
  8. Taburi keju ceddar parut diatasnya.
  9. Panggang di dalam oven dengan suhu kira-kira 160 derajat celcius selama kurang lebih 25 menit hingga warna adonan kue menguning kecoklatan
  10. Keluarkan kue yang telah matang dan biarkan dingin.
  11. Masukkan ke dalam toples kedap udara agar bertahan lebih lama.

Selamat Mencoba
Resep Kue Kastengel Keju yang Lembut Resep Kue Kastengel Keju yang Lembut Reviewed by Admin on May 21, 2018 Rating: 5
Powered by Blogger.