Cara Efektif Mengobati Cacingan Pada Merpati Hias

Taugitu.com, Selamat pagi pembaca, kali ini saya akan kembali membagikan pengalaman dalam mengobati Merpati Hias yang terserang Cacingan. Cacingan merupakan penyakit yang umum dialami oleh mahluk hidup, baik manusia ataupun hewan. Khusus pada burung Merpati Hias, cacingan menyerang atau menjangkiti burung melalui berbagai cara, baik dari makanan, minuman yang tercampur dengan kotoran burung / tidak vertil atau bisa juga melalui pori-pori pada kaki burung.

Pada umumnya, Merpati Hias akan mudah terjangkit Cacingan jika kita tidak menjaga kebersihan lingkungan, baik kandang ataupun makan dan minuman yang dikonsusmsi Merpati, telur cacing yang tersebar dalam kandang dapat dengan mudah ikut masuk dalam tubuh Merpati melalui pori-pori kulit kaki.

Gejala Cacingan

Secara kasat mata, kita dapat mendeteksi gejala cacingan yang menyerang burung merpati kesayangan kita, diantaranya :
  1. Burung nampak lesu dan kurang bergairah
  2. Bulu nampak kusam
  3. Kulit pada wajah burung nampak pucat
  4. Nafsu makan berkurang
  5. Bobot tubuh burung mengalami penurunan (kurus)
  6. Burung sering diam dan tertidur
  7. Warna kotoran burung tidak normal
  8. Pada kondisi yang telah parah, burung mengalami muntah
  9. Burung menjadi mandul, akibat sperma dan ovum diisap oleh cacing

Cara Efektif Mengobati Merpati Cacingan.

Jika kita sudah mengetahui bagaimana Cacing masuk ke dalam tubuh dan gejalanya, maka hal yang pertama kita lakukan adalah upaya pencegahan dan pengobatan. Pencegahan dapat kita lakukan dengan berbagai cara, diantaranya, menjaga kebersihan kandang dari kotoran, melakukan penyemprotan disinfektan, menjaga kebersihan wadah makanan dan minuman, serta menjaga kebersihan pakan dan minuman yang dikonsumsi merpati

Jika kita menggunakan kandang sistem baterei, tentunya akan lebih mudah melakukan kontrol kondisi kebersihan kandang, namun akan sedikit mengalami kesulitan jika merpati yang kita pelihara, kita umbar di kandang koloni, atau di alam bebas. Jika merpati kita sudah terlanjur terserang cacingan, ada baiknya segera melakukan pengobatan agar tidak berujung pada kematian. Sebelum melakukan pengobatan, ada baiknya memperhatikan hal - hal sebagai berikut :
  • Jangan memberikan obat cacing saat burung masih meloloh
  • Jangan memberikan obat cacing saat stamina burung menurun.
  • Puasakan burung minimal 12 jam sebelum diberikan obat.

Cara Efektif Mengobati Cacingan Pada Merpati Hias

Cara Mengobati :

Waktu yang baik pemberian obat cacing adalah pada pagi hari, setelah sebelumnya Merpati tidak diberi makan minimal 12 jam, anda bisa memberikannya diantara pukul 7 - 8 pagi, dengan harapan setelah diberikan obat, anda bisa langsung menjemur Merpati dibawah terik matahari pagi, usahakan tidak menjemur merpati diterik matahari siang, karena dapat menyebabkan dehidrasi. Sinar matahari yang baik adalah sebelum pukul 10.00 pagi. Jemur Merpati mengunakan kandang dengan alas yang mempunyai rongga luas, sehingga memungkinkan kotoran dapat jatuh langsung ke tanah, hal ini untuk menghindari Merpati memakan kembali kotoran, dikarenakan merpati dalam keadaan lapar. Dalam kasus ini saya menggunakan obat cacing Merek Cacing Exitor, dengan Dosis 1 Biji/kapsul untuk merpati dewasa, lakukan pengamatan pada kotoran burung, jika cacing ikut keluar maka pengobatan dapat dikatakan berhasil, berikan air minum bersih, 45 menit sebelum Merpati dikembalikan ke kandang Utama., hal ini dilakukan untuk membersihkan lambung burung dari obat dan cacing

Demikian sharing pengalaman dari saya, untuk upaya pencegahan berikutnya, berikan obat cacing sebulan sekali. Semoga bermanfaat
Cara Efektif Mengobati Cacingan Pada Merpati Hias Cara Efektif Mengobati Cacingan Pada Merpati Hias Reviewed by Unknown on September 07, 2016 Rating: 5

No comments:

Terima kasih telah membaca hingga akhir.
Dan silahkan meninggalkan coretan pada kolom komentar !!
Mohon maaf jika terlambat membalas komentar.

Powered by Blogger.